PYTHON

From ccitonlinewiki
Jump to: navigation, search

Pada pertemuan kali ini, kelas membahas tentang bahasa pyhton yang merupakan salah satu bahasa bagi penulisan kode dalam metode numerik. Beberapa hal diterangkan pada kesempatan ini, baik bahasa-bahasa tertentu, penulisan hingga praktik secara langsung menggunakan aplikasi yang ada. IDLE merupakan aplikasi yang digunakan dalam membuat rumusan kode yang akan dituliskan, kelebihannya adalah penulisan dapat diulang (dihapus) sehingga dapat memperbaiki kesalahan dan lebih fleksible dalam pengerjaan, meskipun harus mengetahui beberapa perintah kode dalam bahasa tersebut. Sedangkan untuk Python Module merupakan aplikasi perintah secara langsung bagi penyusunan kode numerik, sehingga lebih mudah namun tidak dapat mengerjakan soal yang kompleks karena tidak dapat diperbaiki kembali. Pada dasarnya, aplikasi yang dapat digunakan adalah geany, yang mana bentuknya kurang lebih sama dengan IDLE.

Berikut merupakan hasil pengerjaan mahasiswa didalam kelas:

1. String : Merupakan penulisan pada Python Module yang akan membuat sebuah padanaan kata yang nantinya dapat digabungkan menggunakan perintah lainnya

29 STRING.png


2. Penggunaan string dan perintah-perintah lainnya dapat dilihat pada gambar dibawah ini

29 FORMULA.png


3. Penulisan pada IDLE Python untuk mencari nilai max pada suatu deret angka

29 MAX.png


Setelah kode yang dimasukkan seperti diatas, maka tekan run atau F5. Maka akan muncul display serupa dengan box sebelah kiri, lalu masukan nilai-nilai yang sesuai/menjadi masalah. Aplikasi akan memproses dan menghasilkan nilai yang dituju, berikut visualisasinya:

29 MAX RUN.png


Kelas diakhiri dengan pemberian tugas yang akan diselesaikan pada pertemuan selanjutnya dalam bentuk video.

Kembali ke Halaman Awal Rilvan: M. Rilvan Adinugraha