Quiz Komputasi Teknik 1 (Oleh : Athoillah Azadi)

From ccitonlinewiki
Revision as of 10:34, 25 February 2019 by Athoillah.azadi (talk | contribs)
Jump to: navigation, search

Pada pertemuan kuliah ke empat (25 Februari 2019) diadakan Quiz I dengan isi sebagai berikut :

Anda diminta untuk membuat sebuah model komputasi untuk membuat bangunan yang akan digunakan untuk usaha 'service' (layanan) penyewaan rumah/kamar.

Jelaskan simulasi terhadap model tersebut untuk memutuskan kelayakan usaha tersebut (teknis dan ekonomis)


Penjelasan :

Dalam perencanaan usaha atau bisnis penyewaan kamar/rumah, kita sebut saja homestay, maka yang ada beberapa hal yang harus diperhatikan yaitu :

1. Pemilihan lokasi : melihat beberapa pertimbangan apakah dekat dengan lokasi wisata, bandara, stasiun, terminal, kampus, dll

2. Perijinan : prose perijinan homestay tidak serumit perijinan hotel, yaitu ijin masyarakat sekitar, ijin dinas pariwisata

3. Pangsa pasar : target market yang akan disasar dengan bisnis homestay, misalnya untuk lokasi dekat bandara, target marketnya dalah penumpang pesawat, sehingga yang dibutuhkan adalah hanya kamar sedang saja, asal dapat beristirahat menuggu waktu transit atau jadwal keberangkatan pesawat.

4. Konsep/tema : adalah tema homestay yang akan diusung sehingga bentuk dan suasana homestay memiliki keunikan dan mampu menarik konsumen, misal tema budaya jawa, modern minimalis, tema kebun, butik, dll. Tema tersebut akan mempengaruhi pilihan menu makanan, minuman, hiburan, serta suasana homestay.

5. Strategi marketing : adalah akan melalui sarana apa untuk memulai memasarkan homestay, apakah melalui perusahaan tour and travel, website, dll

6. Modal : modal yang digunakan untuk memulai usaha penyewaan homestay, apakah modal pribadi, pinjaman bank, atau investor, dll

7. Perhitungan usaha : langkan selanjutnya adalah memulai perhitungan usahanya seperti link berikut [1]