Muhammad Jiyad Mahisa

From ccitonlinewiki
Jump to: navigation, search

Introduction

Halo perkenalkan nama saya Muhammad Jiyad Mahisa, saya lahir di Padang 01 Oktober 2002, Saya merupakan mahasiswa teknik perkapalan FTUI. Saya bertempat tinggal di Kota Bogor. Saya berasal dari SMA Negeri 2 Bogor


Resume Pertemuan 1 26/06/2023

Pada pertemuan berikut saya mempelajari tentang apa artinya consiousness dan hubungunnya dengan metode numerik. Consiousness dapat diartikan sebagai kesadaran secara harafiah, tetapi jika kita menjabarkan secara terperinci pengertiannya cukup rumit karena menyangkut dengan kesadaran dan jiwa kita sebagai manusia. Consiousness sendiri merupakan proses berpikir manusia dimana tidak ada sesuatu yang benar - benar pasti pada ilmu matematika. Hal ini merupakan anugerah dari tuhan agar kita sebagai manusia dapat berpikir dan sadar dalam berpikir untuk memecahkan suatu masalah, sesungguhnya yang pasti benar hanyalah Tuhan Yang Maha Esa. Bisa kita ambil contohnya dalam persamaaan matematika sederhana yang ditunjukka pak DAI.

Dengan persamaan x²-1/x-1 dengan nilai x=1 akan mendapatkan hasil 0/0 yang artinya tak hingga/terdefinisi dan jika digunakan cara pemfaktoran maka akan didapatkan jasil berupa dua dengan cara pemfaktoran. Akan tetapi, cara tersebut hanya diselesaikan dengan cara numerik tetapi cara pertama yang menghasilkan angka 0/0 dapat ditemukan hasil perhitungan dengan cara komputasi. Hal tersebut membuktikan bahwa angka tersebut tidak benar² 0 sehingga bisa didapatkan hasil 0.0000001 sekian sebagai contoh. Hal ini membuktikan bahwa ilmu matematika dan sains merupakan deginisi dari ilmu pendekatan bukanlah ilmu yang pasti. Tidak ada angka yang benar² exact 1 atau 2 tapi yang ada pendekatan dari 1 atau 2 dengan angka desimal yang tidak terlihat.

Bahkan komputer pun hanya dapat mencaapai angka desimal pangkat 300 dan -300 sebagai batas. Jadi dengan cara numerik manual dan komputasi pun tidak sanggup untuk menjabarkan angka secara pasti karena tidak terbatas. Jadi angka tersebut memiliki angka desimal tak hingga yang mendekati angka tersebut. Hal ini juga membangun rasa concious yang ada pada diri saya bahwa hal yang terlihat sederhana ternyata tidak semidah itu dan tidaklah pasti karena kembali lagi kepastian hanyalah milik tuhan Yang Maha Esa.

Pak DAI juga melakukan diskusi dengan kami senagai mahasiswa dengan membuat kami berbicara dan lebih kritis dalam berpikir untuk memahami arti kata consious tersebut. Bahkan relebansinya pun akan pergi ke agama karena adanya hubungan antara ilmu pengetahuan dan agama karena semuanya kembali kepada tuhan YME.