Tugas Merancang Kelompok 5 2019
Contents
Profil Kelompok 5 Tugas Merancang
1. Nama : Elvin
NPM : 1706036381 Jurusan : Teknik Mesin Reg --> Progress Tugas Merancang - Elvin <--
2. Nama : Fahmi Ismail Wibisono
NPM : 1706036091 Jurusan : Teknik Mesin Reg --> Progress Tugas Merancang - Fahmi Ismail Wibisono <--
3. Nama : Mochamad Farhan Zidny
NPM : 1706986391 Jurusan : Teknik Mesin Reg --> Progress Tugas Merancang - Mochamad Farhan Zidny <--
4. Nama : Adriel Aaron Hamonangan
NPM : 1706986271 Jurusan : Teknik Mesin Reg --> Progress Tugas Merancang - Adriel Aron Hamonangan <--
Turbin Archimedes Berfluida Udara
Sinopsis
Kelompok kami berencana ingin membuat turbin archimedes. Kelompok kami sudah mempelajari teori-teori dan mencari pengetahuan baru tentang turbin arhchimedes ini dan memutuskan untuk memakai fluida udara sebagai bahan bakar energi. Udara disini digunakan untuk menggerakan rotor dari turbin agar berputar. Dari putaran rotor itu akan mengakibatkan generator bergerak dan menghasilkan listrik. Jadi semakin besar udara yang masuk maka semakin banyak juga listrik yang digunakan. Kemudian kelompok kami memanfaatkan listrik yang dihasilkan generator tersebut untuk fungsi wireless charging.
Rencana Pelaksanaan | |
---|---|
Rencana | Realisasi |
19-24 September 2019 | |
Diskusi untuk lebih mengenal turbin arhchimedes (sejarah,aplikasi,efisiensi,dll) | Selesai
Sejarah[[1]] Aplikasi[[2]] Perbandingan [[3]] |
membuat video prototype turbin archimedes | Selesai
|
25 September - 1 Oktober 2019 | |
Memahami artikel materi (Method, Conical roll-twist-bending, design and analysis) | Selesai
[[4]] [[5]] [[6]] [[7]] |
2 - 8 Oktober 2019 | |
mulai berdiskusi untuk implementasi turbin archimedes | Selesai[[8]] |
mencari bahan untuk motor generator dan shaft | Selesai[[9]] |
memilih material bilah blade | Selesai[[10]] |
9 - 15 Oktober 2019 | |
Merancang Turbin Archimedes | Selesai |
Proses Turbin Agar Siap Simulasi | Selesai |
Mendesign Mounting untuk turbin Archimedes | Selesai [[File: ]] |
16 - 29 Oktober 2019 | |
Merevisi mounting untuk turbin Archimedes | Selesai [[File: ]] |
Melaksanakan Simulasi External flow pada Turbin Archimedes | |
Mencari tahu lebih mengenai Brake, serta control system untuk turbin archimedes |
Pertemuan Ke-1 (19 september 2019)
Pada pertemuan pertama ini, Bapak Dr. Ir. Ahmad Indra Siswantara atau Pak Dai memberikan tugas kepada mahasiswa untuk mencari tahu mengenai Turbin Archimedes yang akan dijadikan sebagai proyek untuk Kelompok 5 Tugas Merancang 2019. Konsep Turbin Archimedes ini akan dijadikan sebagai Power Recovery Turbine (PRT) untuk mengubah gas atau fluida buang menjadi sumber energi.
Pembagian tugas untuk minggu ini adalah:
- Mencari tahu Turbin Archimedes beserta sejarahnya (Elvin)
- Aplikasi Turbin Archimedes (Adriel Aaron)
- Perbandingan Efisiensi, Biaya, dan faktor lain terhadap jenis turbin yang lain (M. Farhan Zidny)
- Membuat skala kecil turbin archimedes tersebut (Fahmi Ismail W.)
Kehadiran Mahasiswa: Adriel Aaron, Elvin, Fahmi Ismail W.
Pertemuan Ke-2 (25 September 2019)
Untuk pertemuan ke-2 ini, Pak Dai memberikan 3 artikel jurnal mengenai geometri dan manufaktur dari turbin angin Archimedes yang harus kami pelajari selama 1 minggu kedepan.
Pembagian artikel ilmiah untuk minggu ini adalah:
- Aerodynamic Method of Archimedes Windturbine (M. Farhan Zidny)
- Conical Roll-Twist-Bending process for Fabrication of Metallic Archimedes (Elvin & Fahmi Ismail W.)
- Design and Analysis of Archimedes Aerofoil wind Turbine (Adriel Aaron)
Kehadiran Mahasiswa: Adriel Aaron, Elvin, Fahmi Ismail W., M. Farhan Zidny
Pertemuan Ke-3 (2 Oktober 2019)
Pada pertemuan ke-3 ini, setiap kelompok tugas merancang yang dibimbing oleh Pak Dai memfiksasi konsep turbin archimedes masing-masing berdasarkan jenis fluida yang akan difokuskan yaitu udara, air, dan gas buang. Kelompok 5 memilih udara sebagai fluida yang akan difokuskan selama perkembangan turbin archimedes kedepannya.
Tugas untuk minggu ini adalah melaksanakan diskusi untuk menentukan implementasi turbin angin archimedes ini, memilih material bilah, dan mencari material untuk shaft dan generator.
Kehadiran Mahasiswa: Adriel Aaron, Elvin, Fahmi Ismail W., M. Farhan Zidny
Hasil Diskusi untuk Implementasi Turbin Angin Archimedes
Abstrak
Seiringnya kemajuan teknologi, manusia semakin menggunakan berbagai perangkat seperti smartphone, smartwatch, wireless earphones, dan sebagainya. Dengan demikian, konsumsi dan kebutuhan daya listrik agar perangkat-perangkat tersebut dapat berjalan terus meningkat. Alat seperti powerbank dan lainnya dapat digunakan sebagai solusi dari masalah ini. Akan tetapi, daya powerbank juga akan habis seiring berjalannya waktu penggunaan dan tidak dapat diisi kembali tanpa suatu sumber listrik.
Listrik dapat dihasilkan dari berbagai sumber seperti pembakaran yang menghasilkan gas buang atau sumber terbarukan seperti air, angin, geothermal, surya, dan lainnya. Energi angin sendiri dapat dikonversi menjadi listrik dimana saja dengan alat dan kondisi yang mencukupi. Pada umumnya, sangat dibutuhkan angin dengan head dan kecepatan yang tinggi untuk memutarkan turbin. Akan tetapi, turbin angin Archimedes mempunyai efisiensi yang tinggi karena dapat digunakan pada head dan kecepatan angin yang rendah. Selain itu, turbin ini sangat diam sehingga tidak menghasilkan polusi suara.
Kelompok 5 ingin membawa sebuah solusi untuk kebutuhan listrik on-the-go dengan turbin Archimedes kecil yang portabel. purwarupa ini akan dapat menghasilkan listrik dari angin dengan head dan kecepatan yang rendah sehingga dapat digunakan untuk kebutuhan listrik pada perangkat sehari-hari.
Rencana Cara Kerja Alat Turbin akan terhubung pada sebuah generator kecil yang kemudian dapat menghasilkan listrik sesuai dengan output powerbank sehari-hari. Generator tersebut kemudian dapat menyimpan listrik yang sudah dihasilkan, dan dapat digunakan untuk operasional mahasiswa. Sebagai contoh, ketika turbin tersebut kita letakkan di bawah AC, turbin tersebut dapat berputar dan melalui shaft, generator dapat menghasilkan listrik. Dari generator tersebut kemudian dapat disambungkan pada wireless charger, dan kita dapat mengisi daya smartphone kita.
Pertemuan ke-4 (9 Oktober 2019)
Pada Pertemuan ke-4 ini, diskusi lebih berfokus dalam bagaimana setiap mahasiswa tugas merancang dapat lebih mengerti mengenai Turbin Archimedes. Dengan demikian, ketiga tim tugas merancang merancang turbin archimedes angin masing-masing sehingga dapat dibuat secara fisik terlebih dahulu di gedung MRC FTUI. Dengan adanya turbin fisik ini, mahasiswa dapat lebih mengerti teknis aplikasi dari Turbin Archimedes
Pembagian Tugas untuk Minggu ini adalah - Perancangan Turbin (Adriel Aaron & M. Farhan Zidny) - Proses Turbin Agar Siap Simulasi (Elvin) - Simulasi Turbin Archimedes di Ansys (Fahmi Ismail W.)
Kehadiran Mahasiswa: Adriel Aaron, Elvin, dan M. Farhan Zidny
Pertemuan ke-5 (16 Oktober 2019)
Pada pertemuan ke-5 ini, kami mengevaluasi kembali progress minggu sebelumnya yaitu mencoba membuat simulasi internal flow pada suatu pipa L. kemudian, kami mendapat arahan untuk langsung segera coba mendesain turbin nya pada skala 1:1 dengan sistem-sistemnya (yawing, braking, generator, dan lain-lain.). kemudian sistem kami diarahkan untuk menganalisis sistem tersebut berdasarkan pembagian tugas yang diberikan.
Kehadiran Mahasiswa: Elvin, Fahmi ismail W., dan M. Farhan Zidny
Pertemuan ke-6 (18 Oktober 2019
Pada pertemuan ke-6 ini, kami mempresentasikan progress sistem turbin secara keseluruhan, dari bentuk mounting yaw yang sudah dibuat, braking system yang ditentukan, dan analisis stress pada mounting yaw itu sendiri. Kedepannya, kami akan melanjutkan analisis serta merevisi komponen-komponen yang belum optimal atau belum dianalisis (seperti pada turbin nya sendiri).
Kehadiran Mahasiswa: Elvin, Fahmi ismail W., dan M. Farhan Zidny
Pembuatan Model Prototipe Kertas Archimedes Turbine
Video ini merupakan prototipe ke-1 dibuat dengan menggunakan 1 sudu terlebih dahulu