Valve-Muhammad Ridhwan Sunandar

From ccitonlinewiki
Jump to: navigation, search

PENDAHULUAN

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ

Perkenalkan, saya Muhammad Ridhwan Sunandar dengan NPM 1806181861. Merupakan salah satu mahasiswa S1 Paralel Teknik Mesin Universitas Indonesia angkatan 2018. Di halaman ini saya cantumkan biodata saya beserta tugas ataupun ringkasan sesuai dengan dosen dari mata kuliah Sisflu03 yang dicantumkan. Semoga apa yang saya tulis disini bisa berkah dan bermanfaat bagi kita semua.

BIODATA DIRI

Muhammad Ridhwan Sunandar, akrab di sapa Ridho, seorang Mahasiswa Teknik Mesin, angkatan 2018, Fakultas Teknik Universitas Indonesia


NAMA : Muhammad Ridhwan Sunandar

NPM  : 1806181861

JURUSAN : Teknik Mesin

ANGKATAN : 2018

Sistem Fluida: PJJ Pertemuan ke-1 (12 November 2020)

Assalamu'alaikum wr.wb. Pada pertemuan pertama ini diadakan kelas online, Pak Dai menjelaskan tentang software CFD-SOF serta menjelaskan bahwa software CFD-SOF ini merupakan salah satu tools dalam pembelajaran Sistem Fluida. Pak Dai juga menganjurkan mahasiswa yang ada di kelas tersebut untuk melakukan simulasi sesuai dengan referensi di youtube yang di berikan.

Tugas 1: Simulasi Opened Gate Valve

Assalamu'alaikum. Berikut adalah hasil simulasi yang saya lakukan untuk tugas 1 :

Valveridhwan1.jpeg Valveridhwan2.jpeg

Berikut adalah tampilan dari grafik yang dihasilkan oleh proses run solver. Berdasarkan grafik tersebut, perubahan momentum residual terhadap waktu serta grafik perubahan turbulence residual terhadap waktu :

Valveridhwan3.jpeg Valveridhwan4.jpeg

Lalu, gambar dibawah adalah lampiran gate valve setelah tahap run solver. Dengan menggunakan software Paraview, dapat ditampilkan beberapa satuan seperti kecepatan dan tekanan. Dari hasil simulasi berikut, terlihat ada perbedaan warna pada daerah inlet, outlet, dan fully developed flow. Hal tersebut dapat menandakan terjadinya pressure drop pada gate valve.

Valveridhwan5.jpeg Valveridhwan6.jpeg

Berikut adalah hasil perhitungan untuk pinlet dikurangi dengan poutlet yang merupakan hasil dari pressure drop :

Valveridhwan7.jpeg

Sistem Fluida: PJJ Pertemuan ke-2 (19 November 2020)

Assalamu'alaikum wr.wb. Pada pertemuan kedua ini Pak Dai membuka diskusi dengan pembahasan tentang Sistem Fluida mulai dari definisi hingga pengalaman mahasiswa yang sudah pernah mengikuti mata kuliah Sistem Fluida. Di pertemuan ini juga dibahas mengenai diskusi sistem fluida lebih lanjut. Pak Dai menjelaskan mulai dari segitiga kecepatan, dimana dapat mengetahui head dan debit dari fluida. Segitiga kecepatan terdapat pada sudu turbin sebagai contohnya pada hub dan tip pada sudu turbin.

Pembahasan dilanjutkan dengan penjelasan oleh beberapa mahasiswa yang telah mengambil mata kuliah Sistem Fluida sebelumnya dan mahasiswa dari mata kuliah CFD. Ditampilkan juga simulasi CFDSOF dan Paraview oleh salah satu mahasiswa yang sudah mengambil mata kuliah terkait bernama bang Abi pada simulasi Vertical Axis Wind Turbine (VWAT). Lalu, penerapan mata kuliah Sistem fluida pada CFD SOF mengenai vertikal turbin. Vertikal turbin tersebut mempunyai poros vertikal, kemudian airfoil dari sudu - sudu turbin dan beberapa parameter lainnya. Lalu, dilanjutkan oleh bang Edo yang menjelaskan penggunaan CFD SOF dengan sistem fluida, yang dapat mengetahui vortex yang dihasilkan dari fluida yang melewati sesuatu antara geometri, drag, dan lift, dan beberapa parameter lain.

Lalu, dicontohkan penggunakan Openmodelica dalam simulasi fluida yang dicontohkan melalui simulasi empty tanks dengan perhitungan perpindahan aliran pipa dari head yang tinggi menuju head rendah. Saya menggunakan fitur yang ada di OpenModelica berupa Example (fluida library) lalu menggunakan template Empty Tanks. Berikut adalah tampilannya :

Emptytanksr.jpeg

Tugas 2: Pembelajaran Sistem Fluida menggunakan Aplikasi OpenModelica

Assalamu'alaikum. Di pertemuan ini juga Pak Dai memberikan arahan kepada mahasiswa untuk mempelajari software OpenModelica, yaitu mempelajari salah satu materi penerapan Sistem Fluida pada Software OpenModelica yang berkaitan dengan fluida atau empty tanks. Hasil belajar yang saya lakukan dengan menggunakan metode yang ditampilkan oleh Pak Dai, saya menggunakan salahs atu Example yang ada di fluid library dan menggunakan template yang ada berupa Controlled Tanks. Berikut adalah tampilan dari hal tersebut :

Emptytanksr1.jpeg

Lalu, di cek untuk bagian teks view untuk mengubah parameter jika diperlukan dan mengecek variabel yang ada hingga muncul tampilan sebagai berikut :

Emptytanksr3.jpeg

Setelah itu, dapat disimulasikan dan mempunculkan variabel yang kita ingingkan, seperti pada variabel berikut yang dapat ditampilkan berdasarkan apa yang diperlukan untuk membuat grafik tersebut :

Emptyranksr4.jpeg

Dari yang saya munculkan di atas adalah contoh dari dua variabel T dan p dan dapat diganti sesuai dengan kebutuhan pada grafik terkait. Hal-hal tersebut dapat disesuaikan dengan parameter-parameter yang disesuaikan dengan kebutuhan.

Sistem Fluida: PJJ Pertemuan ke-3 (26 November 2020)

Assalamu'alaikum wr.wb. Pertemuan hari ini dibuka Pak Dai dengan ditemani Asisten, yaitu Pak Hariyo. Selain itu, Pak Dai mengajak berdiskusi mahasiswa yang ada di kelas tentang definisi pemodelan sistem fluida. Lalu, yang saya dapat mengenai pemodelan sistem fluida dari penjelasan Pak Dai adalah sebagai berikut :

Pemodelan fluida adalah usaha untuk mempelajari sistem aktual melalui suatu sistem yang disimplifikasi. Model tersebut adalah sistem yang disederhanakan yang bertujuan untuk mempresentasikan kondisi aktualnya. Permodelan itu sangat diperlukan karena bisa mempersulit proses saat menghadapi kondisi yang aktual yang komplek seperti skala yang besar, temperatur yang tidak tentu, dan semacamnya.

Dari hal tersebut diperlukan pembuatan sistem untuk replika dari kondisi aktual tersebut. Sistem yang dibuat juga akan mempermudah dalam mempelajari mata kuliah terkait, yaitu Sistem Fluida dalam perubahan-perubahan variabel pada model dari sistem.

Model dibagi menjadi 2, yaitu Model Fisik dan Model Virtual.

Model Fisik merupakan pembuatan pemodelan dari alat tersebut. Sementara, Model Virtual adalah pembuatam pemodelan dengan cara menggunakan komputer atau komputasi yang memerlukan sistem fisika atau ilmu dasar, seperti prinsip fluida.

Selain diskusi tersbut, Pak Hariyo memberikan arahan untuk simulasi menggunakan aplikasi OpenModelica mengenai Two Tanks, yaitu sebuah sistem fluida yang berbentuk horizontal & Empty Tank yang berbentuk vertikal. Berikut adalah beberapa dokumentasi dari yang diberikan Pak Hariyo :

Pertemuan3sisfluR.jpeg

Tugas 3: Analisa Sistem pada Aplikasi OpenModelica

Assalamu'alaikum wr.wb. Pada tugas ketiga ini, mahasiswa diberi tugas yang berkaitan dengan aplikasi software OpenModelica. Selain itu, Pak Hario juga memberikan tugas untuk menganalisa pemodelan sistem dengan software OpenModelica. Mahasiswa diberi arahan untuk analisa pemodelan sebagai berikut :

1. Deskripsi/uraian fisik berdasarkan bagan yang ada

2. Prosedur analisa pemodelan

3. Analisa dan Interpretasi Hasil Pemodelan

4. Catatan konsep utama hukum fisika yang diimplementasikan dalam pemodelan

5. Berikan hasil-hasil simulasi parameter untuk mendukung kesimpulan yang diperoleh

Poin-poin tersebut diberikan dengan dukungan gambar seperti berikut :

Model Sistem 1: Heating System

Soaltugas3r1.jpg

1. Deskripsi/uraian fisik berdasarkan bagan yang ada

Dari bagan yang terdapat pada model heating system pada software OpenModelica, dapat dilihat terdapat beberapa part seperti tank (berguna untuk penyimpanan serta penyaluran fluida), pompa (berguna untuk memompa fluida agar mengalir ke arah sensor flow rate), heater (berguna untuk mengubah suhu fluida yang mengalir sesuai kebutuhan), pipe (berguna sebagai sistem pengaliran fluida), sensor pengukur suhu (untuk mengetahui suhu fluida yang mengalir), valve (berfungsi seperti pintu untuk pembuka ataupun penutup aliran fluida), lalu ada radiator serta ada aliran ujung yang didapat dari sensor sebagai temperatur yang berlaku sebagai output dari sistem tersebut.

2. Prosedur analisa pemodelan

Langkah awal untuk melakukan analisa pemodelan adalah dengan melihat model ataupun kodingan pada software tersebut apakah sudah sesuai dengan apa yang dibutuhkan ataupun sesuai dengan prinsip dasar dan hukum fisika yang sesuai. Pada model ini, yang dilakukan adalah menggunakan model example di libraries pada group sebelah kiri dengan klik Modelica, lalu Fluids, Examples, dan Heating System. Tahap selanjutnya dilakukan check model dengan tujuan untuk memastikan apakah kodingan ataupun sistem yang dibuat sudah sesuai. Lalu, dilakukan simulasi dengan tujuan didapatkan hasil atau tools berupa grafik yang dapat dianalisa sesuai dengan variabel yang diinginkan sehingga di dapat output yang sesuai dengan tujuan dibuatnya model tersebut.

3. Analisa dan Interpretasi Hasil Pemodelan

Dari model terkait, dilakukan analisa yang diawali dengan pengecekan model didapat 538 equation dan 538 variable. Serta terdapat 317 trivial equation. Terdapat beberapa parameter di model tersebut, seperti Tmin dan Tmax & Pmin dan Pmax. Parameter yang terdapat pada pipe adalah panjang yang berpengaruh pada pompa, diameter yang mempengaruhi debit dari fluida, serta viskositas yang terdapat pada fluida tersebut. Di analisa ini akan digunakan parameter Tmin dan Tmax sebagai variabel yang akan diuji pada hasil simulasi.

4. Catatan konsep utama hukum fisika yang diimplementasikan dalam pemodelan

Pemodelan terkait mempunyai konsep utama hukum fisika yang dapat diimplementasikan, dalam hal ini hukum fisika yang terkait adalah :

1. Hukum Konservasi Massa (dm/dt = 0)

2. Hukum Konservasi Energi (dE/dt = W+Q)

3. Hukum Konservasi Momentum (M x dv/dt)

Terdapat hukum fisika yang lainnya, dikarenakan adanya perubahan jenis aliran. Jenis aliran yang berubah tersebut dapat berpengaruh pada temperatur pada fluida. Lalu, viskositas juga berpengaruh terhadap Re untuk menentukan jenis aliran pada sistem tersebut. Persamaan terkait hal tersebut adalah :

Re = Gaya Inersia/Gaya Gesek = ρ v D / μ

5. Berikan hasil-hasil simulasi parameter untuk mendukung kesimpulan yang diperoleh

Tampilan saat proses simulasi parameter seperti yang digambarkan pada gambar-gambar dibawah, gambar berikut adalah saat pemilihan model yang disediakan pada example :

Model1tugas3r1.jpeg

Saat melakukan simulasi, terdapat error yang terjadi pada prosesnya. Tampilan yang muncul adalah sebagai berikut :

Errorsimulasimodel1r.jpg

Namun, keluar grafik seperti gambar dibawah yang sudah saya sesuaikan untuk variabel terkait sistemnya yaitu mengenai temperatur yang dianalisa. Namun, hal ini masih dipertimbangkan dikarenakan terjadinya error pada proses simulasi.

Simulasierormodel1r.jpeg

Model Sistem 2: ThreeTanks

Soaltugas3sisflur2.jpg

1. Deskripsi/uraian fisik berdasarkan bagan yang ada

Model simulasi three tanks ini terdapat 3 tangki yang mempunyai level fluida masing-masing. Selain itu, mempunyai head berbeda satu sama lain, dan pipe berupa sambungan dari tangki satu ke tangki yang lainnya. Simulasi yang dilakukan pada model ini dilakukan dengan analisa aliran fluida terkait level dari setiap tangki menjadi stabil terhadap perubahan waktu.

2. Prosedur analisa pemodelan

Langkah awal untuk melakukan analisa pemodelan adalah dengan melihat model ataupun kodingan pada software tersebut apakah sudah sesuai dengan apa yang dibutuhkan ataupun sesuai dengan prinsip dasar dan hukum fisika yang sesuai. Pada model ini, yang dilakukan adalah menggunakan model example di libraries pada group sebelah kiri dengan klik Modelica, lalu Fluids, Examples, Tanks dan ThreeTanks. Tahap selanjutnya dilakukan check model dengan tujuan untuk memastikan apakah kodingan ataupun sistem yang dibuat sudah sesuai. Lalu, dilakukan simulasi dengan tujuan didapatkan hasil atau tools berupa grafik yang dapat dianalisa sesuai dengan variabel yang diinginkan sehingga di dapat output yang sesuai dengan tujuan dibuatnya model tersebut.

3. Analisa dan Interpretasi Hasil Pemodelan

Dari model terkait, dilakukan analisa yang diawali dengan pengecekan model didapat 261 equation dan 261 variable. Serta terdapat 107 trivial equation. Terdapat beberapa parameter di model tersebut, seperti tekanan, temperatur, entalpi, serta massa molar dari setiap tangki. Parameter tersebut memiliki peran dalam mengubah hasil output pada simulasi. Dalam hal ini salah satunya adalah pipe, hal tersebut dapat mempengaruhi cepatnya perubahan level setiap tangki. Selain itu, ada diameter nya yang mempengaruhi debit fluida serta permukaan pipe yang dapat mempengaruhi jenis aliran yang berpengaruh pada bilangan Re. Dari simulasi yang diujikan dapat dilihat perubahan level setiap tangki nya terhadap waktu sebagai parameter yang digunakan.

4. Catatan konsep utama hukum fisika yang diimplementasikan dalam pemodelan

Pada pemodelan terkait, hukum fisika yang diimplementasikan dapat dilihat pada head tangki mengalirkan fluida. Hal tersebut dapat mengarah pada penggunaan hukum tekanan hidrostatis sebagai berikut :

Ph = ρgh

Keterangan :

Ph : Tekanan Hidrostatis (N/m2 atau Pa dengan 1atm=1Pa)

ρ : Massa jenis (Kg/m3)

g : Gaya Gravitasi (m/s2)

h : Ketinggian permukaan zat cair (m)

Lalu, terdapat pressure drop yang terjadi dialam pipa yang berpengaruh terhadap tekanan aliran, hal tersebut dapat ditulis dengan persamaan sebagai berikut :

ΔP = f.1/2.l/D.ρ.V^2

Keterangan :

ΔP = Pressure drop (selisih tekanan) (Pa)

l = Panjang pipa (m)

D = Diameter pipa (m)

ρ = Densitas fluida (kg/m3)

V = Kecepatan aliran fluida (m/s)

5. Berikan hasil-hasil simulasi parameter untuk mendukung kesimpulan yang diperoleh

Tampilan saat proses simulasi parameter seperti yang digambarkan pada gambar-gambar dibawah, gambar berikut adalah saat pemilihan model yang disediakan pada example :

Model2tugas3r1.jpeg

Lalu, hasil simulasi setelah melalui tahap check model dan hasil nya adalah sebagai berikut :

Model2tugas3r3.jpeg

Dari simulasi tersebut dapat dilihat grafik pada variabel yang ada di dalam model pada sistem tersebut. Perpindahan air pada tanki satu ke yang lain merupakan hal yang ditinjau pada analisa ini, maka variabel yang dipilih untuk memenuhi kebutuhan analisa adalah level pada setiap tangki nya. Setelah didapatkan grafik, terlihat bahwa grafik tersebut menunjukkan variabel level yang menghasilkan grafik ketinggian air terhadap waktu dari ketiga tangki. Dari grafik dapat terlihat bahwa tangki pertama mengalami penurunan drastis, sementara pada tangki kedua mengalami penurunan dilanjutkan kenaikan, dan tangki ketiga terus mengalami kenaikan. Hal ini disebabkan pada tangki pertama air terus mengalir untuk mengisi tangki kedua dan tangki ketiga. Pada tangki ketiga tidak mengalami penurunan grafik dikarenakan terus menerima air dari tangki pertama dan tangki kedua. Kesimpulan dari model tersebut dengan aktual nya adalah software OpenModelica dapat menampilkan model yang bisa dibilang relatif sesuai dengan kondisi aktual dan dapat digunakan untuk perhitungan yang dibutuhkan pada sesuatu hal, seperti proyek yang aktual.

Sistem Fluida: PJJ Pertemuan ke-4 (3 Desember 2020)

Assalamu'alaikum wr.wb. Pertemuan hari ini dibuka dengan Pak Hariyo dengan pembelajaran simulasi dengan software OpenModelica. Simulasi yang diberikan terkait dengan penggunaan library dengan example simulasi two tanks. Pada simulasi ini, berbeda dengan pertemuan sebelumnya yang melakukan simulasi langsung dari example. Tetapi, pertemuan ini mahasiswa dihimbau untuk membuat ataupun memoidifikasi simulasi berdasarkan referensi perhitungan, lalu input untuk tools yang akan digunakan pada simulasi two tanks menggunakan 2 tank serta 1 pipe. Berikut adalah dokumentasi dari pertemuan tersebut :

Pertemuan4sisflur1.jpg
Pertemuan4sisflur2.jpg
Pertemuan4sisflur3.jpg

Tugas 4: Analisa Sistem pada Simulasi Kombinasi Pembangkit Daya

Pada tugas 4 ini, kami diberikan tugas mengenai simulasi pada siklus kombinasi pembangkit daya. Model yang digunakan untuk simulasi adalah sebagai berikut :

Tugas4sisflur1.jpg

Lalu, kami diberikan arahan untuk menjawab beberapa pertanyaan berikut :

No. 1

Bagaimanakah analisa termodinamika (konservasi massa dan energi) pada sistem tersebut, buat skematik analisisnya.

Analisa pada sistem combined cycle power plant ini dilakukan berdasarkan analisa termodinamika. Terdapat konsversi massa dan energi yang terlihat pada siklus Brayton dan siklus Rankine. Berikut adalah penjelasan singkat mengenai siklus tersebut :

Siklus Brayton merupakan siklus termodinamika ideal untuk turbin gas. Siklus ini terdiri dari proses kompresi isentropik dan diakhiri dengan proses pelepasan panas dengan tekanan yang konstan. Terjadi perubahan temperatur, tekanan, dan adiabatik pada proses ini. Berikut adalah grafik siklus tersebut :

Siklusbraytonturbingasr1.jpg

Siklus Rankine merupakan siklus termodinamika yang mengubah energi panas pada aliran tertutup. Hal ini berarti secara konstan air pada akhir siklus masuk kembali ke awal siklus. Terjadi proses adiabatik, isotermal, dan perubahan entalphy pada siklus ini. Berikut adalah grafik siklus tersebut :

Siklusrankineturbinuapr1.jpg

Skema analisis terkait dengan sistem tersebut adalah sebagai berikut :

Skemano1tugas4sisflur.jpg

No. 2

Lakukan identifikasi komponen-komponen utama pada sistem serta berilah deskripsi fungsi kerjanya dalam sistem dan penjelasan analisis parameter yang digunakan.

- Generator : mempunyai fungsi untuk menghasilkan listrik yang berasal dari energi gerak lalu menjadi energi listrik.

- Pipe : mempunyai fungsi untuk mengalirkan fluida dari satu komponen ke komponen lainnya. Parameter pada pipe adalah diameter, panjang, exchanger length, number of pipes in parallel serta segments.

- Valve : mempunyai fungsi untuk menghentikan ataupun mengalirkan aliran suatu fluida. Parameter pada valve adalah fluid average pressure, max. CV, dan fluida specific enthalpy.

- Steam turbine : mempunyai fungsi untuk mengubah energi panas yang berasal dari uap menjadi energi mekanik untuk menggerakkan generator yang menghasilkan litrik. Parameter pada steam turbine adalah nominal compression nominal rate, compressor nominal efficiency, turbine nominal expansion rate, turbine nominal efficiency, turbine reduced mass flow rate, thamber pressure loss coefficient, dan combustion chamber thermal losses.

- Kondensor : mempunyai fungsi untuk melakukan kondensasi uap dari pembuangan turbin menjadi titik-titik air dan uap yang sudah terkondensasi menjadi air yang ditampung pada tangki penampung dibawah kondensor setelah perubahan gas menjadi titik-titik air tersebut yang biasa disebut hotwell. Parameter pada kondensor adalah cavity volume, cavity cross-sectional area, fraction of initial water volume in the drum, pipe internal diameter, friction pressure loss coefficient, dan number of pipes in parallel.

- Drum : mempunyai fungsi sebagai tempat penampungan air panas dan terbentuknya uap. Alat ini menampung uap jenuh beserta air dengan perbandingan yang sama.

- Heat exchanger : mempunyai fungsi sebagai perubah temperatur pada fluida. Parameter pada heat exchanger adalah exchanger length, number of segments, pipe internal diameter, dan numper of pipes in parallel.

- Pump : mempunyai fungsi sebagai penggerak fluida dengan menaikkan tekanan. Parameter pada pump adalah coeff. pump, mass flow rate, volume flow rate, dan fluida average pressure.

- Water mixer = mempunyai fungsi untuk mencapurkan fluida dari beberapa inlet dan menggabungkannya menjadi kurang atau sama dari jumlah inlet. Parameter dari water mixer adalah tekanan, kecepatan, dan ketinggian.

- Water splitter = mempunyai fungsi untuk memecah aliran dari sebuah inlet menjadi lebih banyak yang merupakan kebalikan dari water mixer. Parameter dari water splitter adalah tekanan, kecepatan, dan ketinggian.

No. 3

Medium fluida kerja apa saja yang terjadi dalam proses siklus tersebut, dan bagaimanakah proses analisis perhitungan dalam pemodelan.

Medium fluida kerja yang terjadi pada sistem tersebut adalah sebagai berikut :

- Turbin gas (menghasilkan kerja)

- Turbin uap (menghasilkan kerja)

- Pompa sentrifugal (membutuhkan kerja)

- Kompressor (membutuhkan kerja)

Analisa perhitungan pada sistem ini menggunakan hukum konservasi energi dan konservasi massa. Lalu, kompressor, pompa, turbin, dan HRSG mengalami proses adiabatic (proses yang dimana tidak ada pergantian kalor dari sistem ke lingkungan ataupun sebaliknya). Proses ini diasumsikan dengan kondisi steady state dan energi kinetik potensial diabaikan.

No. 4

Jelaskan flow line (jalur koneksi) masing-masing yang diberi warna hitam, merah, dan biru sesuai dengan interkoneksi yang diberikan dalam diagram tersebut.

- Jalur hitam : merupakan jalur koneksi yang tebal pada sistem, menunjukkan alur gas yang terjadi. Jalur gas pada sistem tersebut adalah jalur suplai udara gas turbine dan jalur exhaust gas turbine.

- Jalur merah : merupakan jalur koneksi pada sistem yang menunjukkan alur uap temperatur tinggi. Jalur tersebut melalui bagian heat exchanger dan menggerakkan turbin uap stodola dengan suplai uap yang dihasilkan.

- Jalur biru : merpakan jalur koneksi yang menunjukkan alur uap temperatur rendah. Jalur tersebut berada di proses heat exchanger yang terdapat pada bagian economizer serta tangki penyimpanan pada proses tersebut.

Sistem Fluida: PJJ Pertemuan ke-5 (10 Desember 2020)

Assalamu'alaikum wr.wb. Pada pertemuan kali ini Pak Dai membuka kelas dengan menghimbau mahasiswa untuk melakukan simulasi bersama Pak Haryo dan Bang Edo. Pak Dai juga membahas mengenai tugas besar yang akan dikerjakan mahasiswa. Tutorial yang Pak Haryo berikan adalah mengenai thermosyspro pada software OpenModelica. Caranya adalah dengan membuka system libraries dan memilih thermosyspro. Lalu, dipilih example, simple example, dan test compressor. Pak Haryo juga menjelaskan hal-hal terkait komponen pada diagram yang ada di text view. Selain itu, Pak Haryo menghimbau mahasiswa untuk membuat kembali (remodel) sistem tersebut.

Sebelum memulai remodel, Pak Haryo menjelaskan terkait dengan parameter yang ada. Seperti pada kompresor yang mempunyai parameter faktor kompresor, adanya power loses karena gaya gesek, serta efisiensi isentropik. Untuk remodel, kami dihimbau untuk membuat class baru yang memasukkan komponen-komponen seperti yang ada di example thermosyspro. Komponen tersebut terdapat di libraries dan di drag kedalam sistem yang akan kita buat. Setelah itu, dihubungkan antar komponen dan melakukan check model untuk memastikan apakah sama dengan example nya. Jika sama, maka bisa dilakukan simulais untuk memastikan kembali.

Selain pembahasan simulasi, ada juga tentang tugas besar yang akan dilakukan. Mahasiswa dihimbau untuk mempunyai gambaran tentang permodelan serta analisis bahan bakar dihasilkan. Nalisis tersebut berdasarkan desain yang bisa dianalisis dari konfigurasi yang sudah di tentukan. Permodelan dan analisis dari pemipaan yang ada dalam pengolahan bahan bakar di proses hingga terdapat hasil bahan bakar dalam proses reaksi dalam reaktor. Reaktor tersebut terdapat temperatur pembakaran, laju udara, laju partikel patalis, dan sebagainya. Mahasiswa dihimbau untuk menganalisis hidrodinamik dari sistem tersebut.

Sistem Fluida: PJJ Pertemuan ke-6 (17 Desember 2020)

Assalamu'alaikum wr.wb. Kuliah hari ini diisi dengan Kuliah Besar dengan Pak Dr. Ir. Harun, beliau adalah dosen Institut Teknoogi PLN serta CEO di beberapa perusahaan pembangkit. Topik yang disampaikan adalah dengan judul The Proven Combined-Cycle Power Plant In Indonesia. Penyampaiannya diawali dengan perkembangan pembangkit listrik pada tahun 1950. Disaat itu, sudah terdapat 224 turbin gas yang beroperasi di dunia, dimana sebanyak 101 merupakan pembangkit listri dan sisanya digunakan untuk aplikasi industri seperti penggerak tenaga ataupun pesawat. Kapasitas daya yang dapat dihasilkan sekitar 27.000 KW. Lalu, dijelaskan juga beberapa tipe gas turbin yang diaplikasikan pada mesin penggerak pesawat (combustion engine). Selain itu, dijelaskan juga perbedaan dari tipe turbin gas, yaitu Heavy Duty dan Aeroderivative.

Salah satu yang dijelaskan kepada mahasiswa adalah terkait komponen yang terdapat pada turbin gas aeroderivative, yaitu pressure cabin air compressor, air inlets, pneumatic system air compressor, fuel lines to injectors, stater motor, comubstion chamber, jet pipe, dan sebagainya. Lalu, dijelaskan juga terkait siklus Brayto pada turbin gas yaitu fresh air yang diarahkan ke kompressor lalu masuk ke tahap combustion. Fresh air telah dicompress serta diberikan fuel dan dipanaskan. Fluida ditujukan untuk menggerakkan turbin, lalu turbin yang tersambung dengan shaft tersebut memberikan output keluaran kerja.

Setelah hal tersebut, dijelaskan terkait diagram P-v dan T-s siklus Brayto. Lalu, diberikan penjelasan terkait perbedaan turbin gas dan combine cycle power plant di industri yang menggunakan parameter Brand, Model, Kapasitas, dan Efisiensi. Lalu, dijelaskan juga terkait kalkulasi performa kedua alat tersebut, siklus yang digunakan, desain yang sering digunakan, alur proses kerja, serta output yang dihasilkan dari kedua alat tersebut.

Terima kasih, Wassalamu'alaikum wr.wb.

Tugas Besar

Assalamu'alaikum wr.wb. Berdasarkan pemaparan serta penjelasan materi-materi yang diberikan Pak Dai dan Pak Hariyotejo terkait tugas besar sistem fluida, berikut adalah tugas besar yang dihimbau kepada mahasiswa untuk mengerjakan sistem serta analisa terkait pemodelan fluida menggunakan software CFD dan openmodelica. Saya sebagai penulis akan menjelaskan poin dari sinopsis untuk tugas besar yang berisikan latar belakang, tujuan, metodologi, perencanaan waktu, dan hasil sementara.

Latar Belakang

Tugas besar yang dikerjakan oleh mahasiswa berisi gambaran terkait konsep dari beberapa model fluida yang telah dijelaskan dan dipelajari sebelumnya sehingga dapat diterapkan dengan rancangan konsep serta parameter yang ditentukan oleh masing-masing mahasiswa. Lalu, mahasiswa dapat melakukan analisa terkait output yang dihasilkan dari sistem fluida tersebut. Dalam pengerjaannya, mahasiswa dapat menggunakan software CFD ataupun software OpenModelica. Kedua software tersebut dapat membantu mahasiswa untuk mendapatkan gambaran dan identifikasi terkait berbagai aspek ataupun parameter dari sesungguhnya.

Tujuan

Tujuan dari tugas besar ini adalah untuk melakukan analisa terkait model atau parameter yang divariasikan dari rancangan sistem fluida terkait yang dilakukan oleh mahasiswa. Sehingga, setelah melaksanakan tugas besar ini mahasiswa memiliki skill ataupun manfaat yang lebih baik dalam membuat sebuah simulasi dari suatu sistem fluida, mengidentifikasi suatu proses, melakukan perhitungan, serta melakukan simulasi pada suatu sistem atau fluida yang dipahami serta dianalisa.

Metodologi

Metodologi yang dilakukan pada tugas besar ini adalah melalui pemodelan ataupun rancangan yang dilakukan melalui software CFD ataupun software OpenModelica. Hal ini diawali dengan pencarian referensi model yang akan dilakukan simulasi dan analisa, membuat sketsa, mengidentifikasi parameter, melakukan pemodelan di kedua software ataupun salah satu diantara software tersebut, lalu mendapatkan output serta penjelasan oleh mahasiswa.

Perencanaan

1. Mencari referensi terkait kasus ataupun model dari aliran fluida

2. Mempelajari kasus atau model terkait di software OpenModelica

3. Membuat sketsa dari kasus atau model sistem fluida

4. Membuat skema di software OpenModelica

5. Melakukan pengecekan serta revisi

6. Menyelesaikan pembahasan dalam tugas besar

Hasil Sementara

Saya menggunakan OpenModelica sebagai software untuk menguji coba pimping system yang saya akan gunakan untuk menganalisa sistem pumping yang akan digunakan untuk mengontrol pengambilan air tanah yang akan digunakan untuk penggunaan sehari-hari di rumah. Dari referensi yang saya dapat, debit maksimum serta debit optimum yang dapat diaplikasikan adalah sebagai berikut :

Data pumping rumah.jpg

Hal tersebut memacu dengan salah satu example yang ada pada software OpenModelica, yaitu PumpingSystem sebagai berikut :

Pumping systemr1.jpg

Dari yang sudah saya lakukan, berikut adalah simulasi yang saya lakukan berdasarkan pacuan dari example pimping system tersebut :