Evaluasi Integrity Management (IM) Cycle pada Heat Exchanger LIMA E-1300A (Fin Fan AfterCooler 2nd Stage) dan Risk-Based Inspection (RBI) Berbasis API 581 di LCOM-05-V-3 (Residue Gas Separator)

From ccitonlinewiki
Revision as of 15:21, 21 October 2019 by Irfan Pratantyo (talk | contribs) (Bab 3: Offshore Production Facility: Lima Flow Station)
Jump to: navigation, search

Daftar Isi

BAB 1 PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang
1.2. Tujuan
1.3. Waktu Pelaksanaan
1.4. Tempat Pelaksanaan
1.5. Ruang Lingkup
1.6. Metode Penulisan

BAB 2 DESKRIPSI PERUSAHAAN

2.1. Profil Perusahaan
2.2. Sejarah Perusahaan
2.3. Visi dan Misi
2.4. Proyek Perusahaan
2.5. Lokasi dan Tata Letak Pabrik

BAB 3 OFFSHORE PRODUCTION FACILITY: LIMA FLOW STATION

3.1. Pendahuluan
3.2. Sistem Lima Compressor Platform (LCOM P/F)
3.3. Sistem Lima Process Platform (LPRO P/F)

BAB 4 SURFACE FACILITY INTEGRITY MANAGEMENT CYCLE

4.1. Latar Belakang
4.2. Integrity Management (IM) Cycle Strategy

BAB 5 AIR COOLED HEAT EXCHANGER DAN STUDI KASUS

5.1. Pendahuluan
5.2. Air Cooled Heat Exchanger
5.2.1. Tipe-Tipe ACHE
5.2.2. Komponen ACHE
5.3. Studi Kasus
5.4. Conclusion

BAB 6 RISK-BASED INSPECTION METODHOLOGY DAN STUDI KASUS

6.1. Pendahuluan
6.2. Probability dan Consequence untuk Risk Target
6.3. Studi Kasus
6.3.1. Spesification Summary
6.3.2. Menghitung Probability of Failure
6.3.3. Menghitung Consequences of Failure
6.3.4. Plotting Risk Target pada Matrix

BAB 7 PENUTUP

7.1. Kesimpulan
7.1.1. Analisa ASsessment IM Cycle di Compressor AfterCooler 2nd Stage LCOM E-1300B
7.1.2. Perhitungan Risk-Based Inspection pada Residue Gas Separator LCOM

DAFTAR PUSTAKA

Bab 1: Pendahuluan

1.1. Latar Belakang

Dunia kerja saat ini tidak hanya menuntut lulusan sarjana yang berwawasan luas, tetapi juga memiliki pengalaman kerja. Oleh karena itu, untuk menjawab tantangan tersebut, perlu adanya suatu metode yang tepat agar lulusan sarjana di Indonesia tidak hanya menguasai teori yang diberikan, namun juga dapat lebih memahami aplikasi dari teori tersebut yang ada di dunia kerja sebagai gambaran untuk kedepannya. Hal ini menjadi kewajiban bagi mahasiswa untuk dapat menerapkan ilmu yang didapat sesuai kondisi di lapangan. Karena perlu disadari bahwa pemahaman teori serta penerapan secara lagsung dari teori tersebut harus berjalan seimbang. Program studi Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Indonesia mewajibkan semua mahasiswanya untuk melaksanakan kerja praktik sesuai dengan kurikulum yang berlaku, sebagai salah satu syarat kelulusan pada tingkat sarjana. Kerja praktik merupakan aplikasi langsung dari teori yang telah didapatkan pada perkuliahan, karena pembekalan teori yang diberikan oleh universitas tidaklah cukup sebagai modal untuk masuk ke dunia kerja. Kerja praktik dipandang sebagai sarana bagi mahasiswa untuk mengenali suasana di industri, serta meningkatkan dan mengembangkan etos kerja profesional sebagai calon Sarjana Teknik. Hal ini merupakan standar yang diterapkan pada semua universitas di Indonesia agar dapat menghasilkan lulusan sarjana yang profesional, bertanggung jawab, serta ahli dibidang yang ditekuni sehingga dapat berguna bagi Bangsa dan Negara. Hal ini dapat dicapai apabila dilakukan dengan sungguh-sungguh serta partisipasi dari berbagai pihak dalam memberikan bimbingan mahasiswa, sehingga para sarjana baru (fresh graduate) di Indonesia memiliki bekal yang cukup untuk dapat berkompetisi di dunia kerja.

1.2. Tujuan

1. Mendapatkan pengalaman yang aplikatif dan pengenalan tentang dunia kerja yang akan dijalani khususnya dalam bidang minyak dan gas.
2. Mendapatkan wawasan tentang dunia kerja yang akan dijalani oleh seorang mechanical engineer, khususnya pada perusahaan yang bergerak di bidang minyak dan gas.
3. Memiliki kemampuan serta pengetahuan untuk mengawasi dan menjaga alat dari sistem proses produksi dan pengolahan minyak dan gas sebelum dijual kepada consumer, serta pembelajaran suatu sistem maintenance yang baik dan sudah settle

1.3. Waktu Pelaksanaan

Kerja praktik dilaksanakan dengan durasi selama dua bulan, terhitung dari tanggal 1 Juli 2019 sampai 30 Agustus 2019. Kerja praktik dilaksanakan pada hari Senin sampai Jumat dengan total empat puluh lima hari kerja, dengan durasi sembilan jam setiap harinya. Kerja praktik dimulai pukul 07.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB, dengan waktu istirahat sebanyak satu setengah jam. Setiap Minggu, pada hari Jumat, penulis melakukan mentoring Bersama dengan mentor dan teman satu mentor yang sebelumnya dilakukan presentasi mingguan tentang progress pemberian wawasan serta pengerjaan studi kasus yang diberikan minggu sebelumnya. Penulis juga diperbolehkan untuk berkonsultasi dengan staff Facility Engineering yang lain tentang materi seputar Teknik, khususnya Teknik Mesin dan atau maintenance. Penulis juga mengikuti Sharing session yang tiap per-dua minggunya dilaksanakan oleh staff Facility Engineering yang bersangkutan. Penulis melakukan total 5 kali presentasi, dimana presentasi terakhir merupakan presentasi penutup (final) yang berisi review dari semua materi minggu awal sampai akhir. Dalam kesehariannya, penulis juga melakukan tukar wawasan dengan teman kerja praktik lainnya untuk menambah ilmu di bidang selain Teknik Mesin.

1.4. Tempat Pelaksanaan

Kerja praktik dilaksanakan di perusahaan PT Pertamina Hulu Energi Offshore North West Java (PHE ONWJ). Aktivitas kerja praktik sehari-hari dilaksanakan di Perkantoran Hijau Arkadia, Tower F, Lantai 11. Selain itu, penulis juga mengunjungi salah satu fasilitas milik PT PHE ONWJ, yaitu Onshore Receiving Facility (ORF) Muara Karang. Kunjungan ini dilaksanakan pada hari Kamis, 22 Agustus 2019.

1.5. Ruang Lingkup

Ruang lingkup kerja praktik yang dilakukan penulis dalam rangka mengumpulkan data serta pembuatan laporan selama kerja praktik adalah sebagai berikut:

• Mengumpulkan informasi dan data yang berkaitan dengan proses yang dilakukan oleh PT PHE ONWJ pada area Offshore Production Facility LIMA F/S, khususnya pada alat statik Heat Exchanger.
• Mempelajari siklus manajemen integritas dari alat static dari area Offshore Production Facility di PT PHE ONWJ
• Diskusi dengan staff di Departemen Facility Integrity.
• Diskusi dengan pembimbing lapangan serta dosen pembimbing kerja praktik.
• Mengerjakan tugas dan studi kasus yang diberikan selama pelaksanaan kerja praktik.

1.6. Metode Penulisan

Secara umum, pembahasan yang disajikan dalam laporan kerja praktik ini adalah penjelasan mengenai perusahaan tempat penulis melakukan kerja praktik, profil perusahaan, penjelasan mengenai Integrity Management Cycle dan masalah pada Fin Fan Aftercooler pada LIMA F/S E-1300A, serta Risk Based Inspection pada Residue Gas Separator LCOM-05-V-3. Penulisan laporan kerja praktik ini tersusun dari beberapa bab, antara lain:

• Bab 1: Pendahuluan
• Bab 2: Deskripsi Perusahaan
• Bab 3: Offshore Production Facility: LIMA Flow Station
• Bab 4: Surface Facility Integrity Management System (SFIMS)
• Bab 5: Air Cooled Heat Exchanger dan Studi Kasus
• Bab 6: Risk-Based Inspection Metodhology dan Studi Kasus
• Bab 7: Penutup

Bab 2: Deskripsi Perusahaan

2.1. Profil Perusahaan

PT Pertamina Hulu Energi Offshore North West Java atau disingkat PHE ONWJ adalah produsen minyak dan gas bumi lepas pantai pertama terbesar di bawah PT Pertamina Hulu Energi (PHE), yang merupakan anak perusahaan dari PT Pertamina (Persero). PHE ONWJ resmi didirikan pada tahun 2009 dan disahkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia pada tanggal 8 Januari 2010. Wilayah kerja PHE ONWJ pada awal pendirian dioperasikan oleh Atlantic Richfield Indonesia Inc dari tahun 1971. Akan tetapi, pada tahun 2000, wilayah kerja beralih kepada BP West Java Ltd. Sejak tahun 2009 hingga saat ini, wilayah kerja dioperasikan oleh PHE ONWJ, yang dahulu bernama Pertamina Hulu Energi Offshore North West Java Ltd. PHE ONWJ dikenal dengan kehandalannya dalam mengoperasikan lapangan minyak dan gas bumi lepas pantai. Memiliki standar operasional dengan standar internasional, PHE ONWJ beroperasi dengan komitmen yang mendasari untuk pengembangan kelangsungan produksi dan bisnis yang akan memperkuat pilar perekonomian nasonal. Tujuan strategis PHE ONWJ adalah menjalankan operasi yang aman dan handal, meningkatkan produksi dengan efisien dan komersial, berfokus pada kegiatan penambahan cadangan, dan pengembangan teknologi. Dengan tujuan tersebut, didukung oleh sumber daya manusia yang kompeten dan teknologi modern, PHE ONWJ terus melakukan aktivitas untuk mengoptimisasi produksi minyak dan gas bumi demi mendukung visi Pertamina untuk menjadi perusahaan energi nasional yang berkelas dunia. Pertamina memiliki Logo sebagai berikut :

PHE ONWJ.png (sumber : pheonwj.pertamina.com)

2.2. Sejarah Perusahaan

Berikut merupakan tuntutan sejarah dari PT Pertamina Hulu Energi ONWJ: • 1966: IIAPCO dan Pertamina menandatangani Kerjasama Produksi (PSC) untuk konsesi area lepas pantai Utara Jawa Barat. Izin pemerintah menyusul setahun kemudian.

• 1967: Perusahaan Eksplorasi Sinclair mendapatkan hak beroperasi untuk ONWJ dari IIAPCO. PSC ONWJ antara Eksplorasi Sinclair dan Pertamina disetujui oleh pemerintah Indonesia.

• 1968: Kapal pengebor R&BE Thornton, unit pengeboran lepas pantai pertama yang memasuki perairan Indonesia, mengebor sumur eksplorasi E-1.

• 1969: Penemuan lapangan APN di dekat sumur A-1.

• 1971: Perusahaan Eksplorasi Sinclair secara resmi berubah menjadi Atlantic Richfield Indonesia Inc. Presiden Indonesia, Soeharto, meresmikan Lapangan Ardjuna dan Echo Flow Station pada tanggal 1 September.

• 1972: Lapangan Bravo mulai beroperasi dari anjungan BD.

• 1973: Lapangan Kilo mulai produksi minyak mentah dari anjungan KA.

• 1974: Anjungan LA mulai memprduksi minyak mentah Lima. Lima Flow Station selesai mengakumulasi minyak mentah Lima.

• 1975: Lapangan Uniform memulai produksi minyak mentah Ardjuna.

• 1976: Perayaan 100 juta barel produksi minyak mentah Ardjuna. Produksi pertama minyak mentah Arimbi, di produksi dari lapanan X-Ray. Pembangkit NGL, pembangkit lepas pantai pertama mulai beroperasi.

• 1977: Pengisian LPG Ardjuna Sakti pertama, terobosan penyimpanan LPG.

• 1980: Perayaan 300 juta barel produksi minyak mentah Ardjuna dan pengangkatan ke-1000 minyak mentah Bima dari lapangan Zulu.

• 1985: Perayaan 500 juta barel minyak mentah Ardjuna, ZUD-4 dibor. Sumur horizontal pertama yang dibor di Indonesia.

• 1986: Pengangkatan ke-2000 minyak mentah Ardjuna dimuat ke penyulingan Cilacap. Produksi pertama minyak mentah Bima dari lapangan Zulu.

• 1987: Menteri Pertambangan dan Energi Indonesia, Prof. Dr. Soebroto, menyaksikan pemuatan minyak mentah Bima ke Jepang.

• 1992: Perjanjian jual beli untuk pasokan gas ke Muara Karang.

• 1993: Pengiriman gas pertama ke PLN Tanjung Priok.

• 1994: Perayaan 25 tahun ONWJ beroperasi di Indonesia

• 1995: ONWJ mencapai satu juta barel produksi minyak pada bulan Mei.

• 1996: ONWJ menerima penghargaan Lingkungan dari Pertamina dan pengiriman gas pertama ke Perusahaan Gas Negara (PGN)

• 1997: Terminal ARCO Ardjuna merayakan satu milyar barel pengangkatan minyak mentah Ardjuna.

• 2000: Gabungan antara BP (British Petroleum), ARCO, Amoco, dan Bumah Bristol.

• 2001: Perayaan 30 tahun ONWJ beroperasi di Indonesia, dihadiri oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Bapak Purnomo Yusgiantoro, serta dimulainya pengembangan proyek APN.

• 2002: Pada tanggal 7 Nopember, menerima ISO-14001 pertama untuk fasilitas lepas pantai pertama di Bravo dan kompleks pembangkit, serta untuk Gudang Marunda.

• 2004: Pada tanggal 1 Juni, menerima ISO-14001 di area Mike-Mike.

• 2009: Pada bulan Juli, divestasi BP West Java ltd. Dari BP menjadi Pertamina, diikuti dengan perubahan nama perusahaan menjadi Pertamina Hulu Energi ONWJ ltd.

• 2010: Menerima penghargaan di bidang HSE untuk 2010 Zero Accident Award untuk pencapaian 12 juta jam kerja tanpa kecelakaan dari Kementrian Tenaga Kerja dan Transmigrasi.

• 2011: Proper Kementrian Lingkungan Hidup – Peringkat Hijau, Sertifikasi ISO-14001 untuk 16 fasilitas, MURI Award – Sertifikasi ISO untuk fasilitas offshore, Pertamina HSSE Award – Patra Adikriya Bhuni Utama.

• 2012: Menakertrans Award – Penghargaan K3 untuk Marunda Shorebase, Proper Kementrian Lingkungan Hidup – Peringkat Hijau.

• 2013: 127 Anjungan PHE ONWJ tersertifikat Kelayakan Konstruksi (April 2013), Proyek Lima Subsidence, proyek pertama kali di dunia, sukses dilaksanakan.

• 2014: Proyek GG yang meliputi pembangunan OPF Balongan, Anjungan Lepas Pantai tak berpenghuni GGA dan penggelaran pipa bawah laut.

• 2015: Proyek KL Gas Lift Compressor selesai dilakukan.

(Sumber: https://pheonwj.pertamina.com/pages/header-history.aspx)

2.3. Visi dan Misi

Visi

Menjadi perusahaan eksplorasi dan produksi minyak dan gas bumi lepas pantai dengan kinerja operasi unggul berkelas dunia yang memberikan laba kompetitif, berperan dalam peningkatan kualitas lingkungan hidup serta memberi manfaat terhadap perikehidupan masyarakat.

Misi

• Menjalankan operasi eksplorasi dan produksi minyak dan gas bumi secara aman dan andal berdasarkan prinsip-prinsip komersial yang kuat.

• Meningkatkan efisiensi operasi dan secara konsisten berupaya menurunkan jejak lingkungan perusahaan melalui pengelolaan lingkungan hidup secara berkelanjutan.

• Memfasilitasi para pemangku kepentingan untuk mendorong terwujudnya pembangunan berkelanjutan masyarakat di sekitar wilayah operasi perusahaan.


2.4. Proyek Perusahaan

Lima Subsidence Remediation

Memaksimalkan cadangan yang tersisa di Lapangan LIMA dengan melakukan proyek pengangkatan anjungan yang tersinkronasi menggunakan Sistem Synchronized Hydraulic Jacking setinggi 4 meter (LCOM, LSER, LPRO, Flare tripods danjembatan).

UL Field Development

Proyek ini bertujuan untuk mengambil potensial cadangan minyak sebesar 2,200 BOPD dan gas sebesar 9.5 MMSCFD dari Lapangan UL, guna memenuhi kebutuhan gas pasar domestik dan menambah produksi minyak dan gas Pertamina Hulu Energi ONWJ. Lingkup kerja proyek ini adalah pemasangan 1 (satu) unit anjungan tripod (ULA) termasuk fasilitas produksi pendukungnya, pemasangan pipa penyalur bawah laut ukuran 12” sepanjang 6.1 kilometer dari anjungan ULA ke anjungan terpasang UWJ, modifikasi anjungan yang sudah ada yaitu anjungan UWJ, UWA dan UPRO.

GG Field Development

Bertujuan untuk memenuhi kebutuhan gas sekarang dan kedepannya untuk daerah Jawa Barat. Outcome jumlah produksi yang ditargetkan sebesar 80 BSCF dengan durasi produksi sekitar 10 tahun. Lingkup kerja proyek ini adalah membangun 1 (satu) NUI GGA 4 kaki, menggelar 35 km 12” Jalur Pipa Export Pipeline dari NUI GGA ke OPF, membangun Onshore Processing Facility di Balongan, dan menggelar jalur pipa ekspor dari OPF ke PEP.

KL Gas Lift Compressor

Proyek ini bertujuan mempertahankan laju produksi minyak di area KL (1,600 BOPD), terkait dengan menurunnya tekanan gas lift dari sumur existing yang ada dan kesempatan untuk menambah laju produksi di area KL sebesar s/d 1,400 BOPD dan 9 MMSCFD dengan program optimasi sumur dan pemasangan Gas Lift Compressor. Ruang lingkup pekerjaannya adalah pemasangan paket Gas Turbine Compressor (2 x 50%) dengan kapasitas 4.5 MMSCFD di anjungan KLB, modifikasi anjungan KLA, KLB dan KLC di akibatkan oleh adanya penambahan sistem gas lift ini, dan pemasangan 2 pipeline baru berdiameter 4” dan 10” antara anjungan KLA – KLB sejauh 1.0 mil.

2.5. Fasilitas, Lokasi dan Tata Letak

Area operasi PT PHE ONWJ membentang dari Kepulauan Seribu sampai utara Cirebon, selua 8.300 km2 dengan fasilitas meliputi sekitar 700 sumur aktif, 170 platform air dangkal, 375 pipa subsea dengan total sepanjang 1.600 kilometer, dan 40 tempat pengolahan dan fasilitas pelayanan. Pertamina Hulu Energi Offshore North West Java memiliki tiga Onshore Receiving Facility (ORF), yaitu ORF Muara Karang, ORF Tanjung Priok, dan ORF Cilamaya, dengan satu Onshore Processing Facility (OPF) yang terdapat di Balongan. Terdapat pula satu floating production and storage unit yaitu Ardjuna FPSO (Floating Production Storage and Offloading). Pertamina Hulu Energi ONWJ memusatkan proses produksinya di lapangan-lapangan lepas pantai, dengan 10 flow station, 37 platform dan lebih dari 150 NUI (Normally Unmanned Installation) yang berada di blok ONWJ. Tabel 2.2 menunjukkan koordinat dari beberapa flow station Offshore North West Java sedangkan Gambar 2.3 merupakan peta yang memberikan gambaran alur produksi PHE ONWJ saat periode kerja praktik berlangsung.

Tabel Koordinat Flow Station PT PHE ONWJ :

No Lokasi Koordinat Deskripsi
S E
1 Zulu 05 22' 30" 107 01' 30" West Section
2 Papa 05 46' 00" 107 01' 30" West Section
3 Mike-Mike 05 52' 20" 107 01' 30" West Section
4 Bravo 05 54' 51" 107 01' 30" East Section
5 Lima 05 53' 45" 107 01' 30" West Section
6 KLA 06 02 49 107 01' 30" West Section
7` Central Plant 05 54' 50" 107 01' 30" East Section
8 Echo 05 54' 42" 107 01' 30" East Section
9 Foxtrot 06 01' 20" 107 01' 30" East Section
10 Uniform 06 06' 16" 107 01' 30" East Section

(Sumber: Central Plant Operating Envelope, 2014)

Aliran minyak dari beberapa flow station akan dialirkan melalui pipa bawah laut dan akan berpusat di Central Plant. Minyak akan diolah di Central Plant dan dialirkan ke FPSO (Floating Production Storage Offloading) Arco Ardjuna yang dilengkapi dengan dua SPM (Single Point Mooring) untuk penjualan minyak ke pihak ketiga. Untuk aliran gas dari beberapa flow station akan dialirkan dan berpusat di dua flow station, yaitu Central Plant dan di Papa F/S. Aliran gas dari olahan Central Plant akan dialirkan menuju ORF Cilamaya, sedangkan aliran gas dari Papa F/S akan dialirkan ke ORF Muara Karang lalu menuju ke ORF Tanjung Priok. OPF Balongan mendapatkan pasokan gas dari NUI-NUI di area GG F/S.

ONWJmap.png

Gambar Peta Letak Fasilitas PT PHE ONWJ (Onshore dan Offshore) (Sumber: Central Plant Operating Envelope, 2014)

Bab 3: Offshore Production Facility: Lima Flow Station

3.1. Pendahuluan

LIMA area terletak di West Area dari kawasan operasional ONWJ, yang terdiri dari 2 jenis anjungan (Platform). 2 jenis anjungan tersebut adalah LIMA Flow Station dan NUI (Normally Unmanned Installation). LIMA Flow Station terdiri dari 3 platform antara lain adalah LPRO, LSER, dan LCOM yang disambungkan dengan jembatan-jembatan. Platform LPRO (Lima Process Platform) merupakan platform yang berguna sebagai penerima crude (minyak) dari LIMA NUI (LB, LC, LD, LLA, LLB, LLD, LLE, dan LNA), KLA area, dan condensate dari LCOM. LPRO berguna untuk mengolah minyak yang nantinya di separasi antara residual gas dan minyak. Gas hasil dari separasi di Atmospheric Separator merupakan gas buang yang akan dikirim ke LP (Low Pressure) Flare. Sedangkan platform LCOM (Lima Compressor Platform) menerima fluida berbentuk gas dari LIMA NUI (LB, LC, LD, LLA, LLB). Di platform LCOM, gas akan dikompres kemudian dialirkan sebagai gas lift untuk NUI-NUI di LIMA area (LB, LC, LD, LLA, LLB, LLD). LSER (Lima Service Platform) adalah tempat tinggal para pekerja lepas pantai dan radio room. LIMA NUI merupakan anjungan lepas pantai tak berpenghuni yang terdapat sumur minyak dan gas, dan pada beberapa NUI terdapat proses separasi antara minyak dan gas. Total platform NUI di LIMA area berjumlah 15 platform, saat ini 3 platform tidak aktif (NUI LE, LLF, dan LNA), Terdapat 7 NUI yang masih aktif (LB, LC, LD, LLA, LLB, LLD, LLE), dan 5 diantaranya adalah NUI yang dimiliki oleh Pertamina EP (TLA, TLC, TLD, TLE, TLF). Nantinya hasil produksi minyak yang telah di olah akan dialirkan ke Central Plant dan gas yang telah diolah akan dialirkan ke Central Plant (NGLB). Berikut adalah peta dari LIMA F/S dan NUI Platforms serta table subsea pipeline yang beroperasi pada LIMA Area dari Panjang, MMSCD, dan Pressure Upstream.

Petalima.png

Pipelinelima.png

Gambar 3.1 Peta Kawasan Lima F/S dan Pipeline yang beroperasi (Sumber : Papa Operating Envelope, 2012)

3.2. Sistem Lima Compressor Platform (LCOM P/F)

Lcom.png

Kumpulan gas dari berbagai macam NUI Platform akan dialirkan lewat Main Gas Line (MGL) LC-LCOM ke Lima Compressor Platform (LCOM) untuk diolah kembali sebagai Gas lift pada proses pengangkatan minyak dan gas yang nantinya akan digunakan kembali untuk NUI Platform. Berbagai macam proses separasi gas dan liquid terjadi di LCOM. Guna Platform ini sendiri adalah adalah memisahkan liquid dan gas pada fluida dan meningkatkan tekanan pada gas outputnya. Saat gas masuk dari MGL LC-LCOM, gas akan bertemu dengan 2 Slug Catcher (horizontal dan vertikal) dimana berguna untuk memisahkan Slug pada outlet Pipeline. Slug sendiri terbentuk sebagai endapan yang mengendap pada bagian bawah Pipeline karena gaya gravitasi, sehingga dapat menghambat proses fluida serta mengurangi kualitas dari fluidanya sendiri. Setelah keluar dari Slug Catcher, fluida gas masuk ke Suction Drum yang berguna untuk memisahkan droplet liquid yang terbawa pada gas. Biasanya akan dipasang vertikal supaya saat gas masuk, droplet liquid akan terbuang jatuh kebawah (karena gravitasi) dan gas akan terbawa ke atas serta masuk ke proses selanjutnya. Dari situ, fluida gas akan masuk ke sistem Compressor module yang ada 3 equipment yaitu Suction Scrubber Separator, Compressor dan FinFan Cooler Heat Exchanger. Jadi, fluida gas yang telah dibawa dari NUI Platform pasti akan kehilangan tekanannya (pressure drop). Supaya fluida dapat mengalir dari Platform satu ke yang lain, perlu di tingkatkan tekanan nya. Hal ini dikarenakan adanya prinsip fluida bertekanan dimana fluida yang bertekanan tinggi akan berjalan ke tempat yang bertekanan lebih rendah. Didalam sistem Compressor ini, terdapat 2 stage, 2 kali kompresi. Setiap setelah di kompresi diperlukan pula Heat Exchanger sebagai pendingin, dikarenakan saat gas di kompresi, tekanan dan temperatur akan naik. Peran Heat Exchanger disini sangatlah besar karena dibutuhkan untuk mendinginkan temperatur dari fluida gas yang telah terkompresi. Terakhir, fluida yang telah di kompres dialirkan ke Residue Gas Separator dimana berguna sebagai double check pemisahan liquid dari fluida gas supaya tidak ada lagi liquid yang tersisa dari keseluruhan proses, khususnya dari proses Heat Exchanger (biasanya timbul droplet liquid). Setelahnya, gas yang sudah di kompres akan dialirkan lewat pipeline ke sumur yang ada di NUI Platform sebagai Gas Lift.

3.3. Sistem Lima Proess Platform (LPRO P/F)

Lpro.png

Fluida minyak yang didapatkan dari berbagai macam NUI akan di proses disini. Awalnya, fluida minyak datang dari subsea pipeline LC P/F, dan KLA/LB F/S ke Lima Process Platform (LPRO P/F). namun juga, kondensat dari pemisahan fluida gas dan liquid (kondensat) dari LCOM, yaitu di Suction Drum dan Compressor Module, akan dialirkan ke LPRO untuk diolah supaya tidak terbuang sia-sia. Guna platform ini adalah untuk memproses minyak mentah dari Platform yang lain lewat separasi Fluida. Awalnya, Minyak yang datang akan masuk ke Production Separator yang berguna sebagai stage pertama dalam separasi fluida minyak. Gas yang dihasilkan akan dialirkan ke LCOM Platform yang akan diproses menjadi Fuel Gas System dan Minyak yang sudah diseparasi akan di alirkan ke Atmospheric Separator. Biasanya, Production separator ini bekerja pula dengan prinsip gravitasi, jadi dipasang horizontal. Setelah itu, minyak yang sudah di olah akan masuk ke tahap 2 yaitu Atmospheric Separator, dimana gas yang sudah di separasi nantinya akan dibuang ke LP Flare. Sedangkan fluida minyak yang dihasilkan akan dipompa lewat Main Oil Line (MOL) ke Central Plant (NGL) Platform menggunakan pompa sentrifugal pada kecepatan yang konstan dengan rata-rata kapasitas nya 880 GPM.