Analisa Pembebanan Dynamometer Pemotongan Logam Dengan Menggunakan Metode Elemen Hingga Dan Pemilihan Material Digital Logic Method - Harry Purnama

From ccitonlinewiki
Jump to: navigation, search

Analisa Pembebanan Dynamometer Pemotongan Logam Dengan Menggunakan Metode Elemen Hingga Dan Pemilihan Material Digital Logic Method


ABSTRAK

Gaya potong yang dihasilkan dari proses pemotongan logam mesin bubut dapat berpengauh pada kerataan dan keakurasian benda kerja. Kinerja pemotongan logam mesin bubut dapat dianalisa dengan menggunakan dynamometer. Penelitian yang telah ada dynamometer di desain menggunakan konfigurasi struktur yang terdiri dari batang kantilever dan mur segi enam sebagai penempatan strain gauge. Pada penelitian ini dikembangkan desain dynamometer pemotongan logam mesin bubut dengan konfigurasi lebih sederhana dari batang kantilever berpenampang silinder dan segi empat yang kemudian dilakukan analisa statik maupun dinamik guna mendapatkan regangan-tegangan optimum dan mode getar sebagai dasar pemasangan strain gauge. Selanjutnya dari beberapa material dynamometer akan dipilih menggunakan Digital Logic Method and Weighting Factor sebagai kompensasi terhadap optimasi pemilihan material. Hasil yang diharapkan dari penelitian ini adalah konfigurasi bentuk optimum dari dynamometer dengan mempertimbangkan jenis penampang, bentuk konfigurasi dan properti material.


The cutting force that results from the metal cutting lathe can affect the flatness and accuracy of the workpiece. The performance of the metal cutting lathe can be analyzed using a dynamometer. Existing research on the dynamometer was designed using a structural configuration consisting of cantilever rods and hexagon nuts as strain gauge placement. In this research, a dynamometer cutting design for a metal cutting machine with a simpler configuration of a cylindrical and rectangular cantilevered rod is then performed both static and dynamic analysis to obtain optimum stress-strain and vibration mode as the basis for strain gauge installation. Furthermore, some dynamometer materials will be selected using the Digital Logic Method and Weighting Factor as compensation for optimizing material selection. The expected result of this research is the optimum form configuration of the dynamometer by considering the type of cross-section, configuration shape, and material properties.


Kata kunci : Metode Elemen Hingga, Gaya-gaya pemotongan, Dynamometer mesin bubut, Tegangan normal, Regangan utama maksimum.




Add your comment
ccitonlinewiki welcomes all comments. If you do not want to be anonymous, register or log in. It is free.